Headlines News :
Home » » JUAL INSEKTISIDA ALAMI BEAUVERIA BASSIANA

JUAL INSEKTISIDA ALAMI BEAUVERIA BASSIANA

Written By Berkah Tani Unggul on Friday, 28 September 2018 | 09:22

Beauveria bassiana secara alami terdapat di dalam tanah sebagai jamur saprofit.[3] Pertumbuhan jamur di dalam tanah sangat dipengaruhi oleh kondisi tanah, seperti kandungan bahan organiksuhukelembapankebiasaan makan serangga, adanya pestisidasintetis, dan waktu aplikasi.[3] Secara umum, suhu di atas 30 °C, kelembapan tanah yang berkurang dan adanya antifungal atau pestisida dapat menghambat pertumbuhannya.

Cara infeksi

Cara cendawan Beauveria bassiana menginfeksi tubuh serangga dimulai dengan kontak inang, masuk ke dalam tubuh inang, reproduksidi dalam satu atau lebih jaringan inang, kemudian kontak dan menginfeksi inang baru.[4]
B. bassiana masuk ke tubuh serangga inang melalui kulit, saluran pencernaanspirakel dan lubang lainnya.[4] Inokulum jamur yang menempel pada tubuh serangga inang akan berkecambah dan berkembang membentuk tabung kecambah, kemudian masuk menembus kulit tubuh.[4] Penembusan dilakukan secara mekanis dan atau kimiawi dengan mengeluarkan enzim atau toksin.[4] Pada proses selanjutnya, jamur akan bereproduksi di dalam tubuh inang.[4] Jamur akan berkembang dalam tubuh inang dan menyerang seluruh jaringan tubuh, sehingga serangga mati.[4] Miselia jamur menembus ke luar tubuh inang, tumbuh menutupi tubuh inang dan memproduksi konidia.[4] Dalam hitungan hari, serangga akan mati.[4] Serangga yang terserang jamur B. bassiana akan mati dengan tubuh mengeras seperti mumi dan jamur menutupi tubuh inang dengan warna putih.[5]
Dalam infeksinya, B. bassiana akan terlihat keluar dari tubuh serangga terinfeksi mula-mula dari bagian alat tambahan (apendages) seperti antara segmen-segmen antena, antara segmen kepala dengan toraks , antara segmen toraks dengan abdomen dan antara segmen abdomen dengan cauda (ekor).[4] Setelah beberapa hari kemudian seluruh permukaan tubuh serangga yang terinfeksi akan ditutupi oleh massa jamur yang berwarna putih.[4] Penetrasi jamur entomopatogen sering terjadi pada membran antara kapsul kepala dengan toraks atau di antara segmen-segmen apendages demikian pula miselium jamur keluar pertama kali pada bagian-bagian tersebut[6]
Serangga yang telah terinfeksi B.bassiana selanjutnya akan mengkontaminasi lingkungan, baik dengan cara mengeluarkan spora menembus kutikula keluar tubuh inang, maupun melalui fesesnya yang terkontaminasi.[4] Serangga sehat kemudian akan terinfeksi.[4] Jalur ini dinamakan transmisi horizontal patogen (inter/intra generasi).[4][6]

Aplikasi

Dilaporkan telah diketahui lebih dari 175 jenis serangga hama yang menjadi inang jamur B. bassiana.[1][5] Berdasarkan hasil kajian jamur ini efektif mengendalikan hama walang sangit (Leptocorisa oratorius) dan wereng batang coklat (Nilaparvata lugens) pada tanaman padi serta hama kutu (Aphis sp.) pada tanaman sayuran.[5][1] Sebagian contoh lain yang menjadi inang jamur B. bassiana adalah jangkrikulat sutra, dan semut merah.[5] Karena B.bassiana dapat menyerang hampir semua jenis serangga, cendawan ini digolongkan ke dalam non-selektif pestisida sehingga dianjurkan tidak digunakan pada tanaman yang pembuahannya dibantu oleh serangga.[5]
Penggunaan jamur ini untuk membasmi hama dapat dilakukan dengan beberapa metode.[7] Jamur ini bisa dipakai untuk jebakan hama.[7] Adapun cara penggunaanya yaitu dengan memasukkan Beauveria bassiana beserta alat pemikat berupa aroma yang diminati serangga (feromon) ke dalam botol mineral.[7] Serangga akan masuk ke dalam botol dan terkena spora. Akhirnya menyebabkan serangga tersebut terinfeksi.[7] Cara aplikasi lain yaitu dengan metode penyemprotan.[7]
Selain itu, berdasarkan hasil penelitian, ternyata Beauveria bassiana bukan parasit bagi manusia dan invertebrata lain.[7] Tapi, bila terjadi kontak dengan spora yang terbuka bisa menyebabkan alergi kulit bagi individu yang peka.[7]

sumber : www.id.wikipedia.org

HAMA SASARAN
· Dilaporkan kurang lebih 200 jenis serangga hama yang menyerang berbagai tanaman yang menjadi inang jamur B. bassiana

Beberapa Keunggulan jamur serangga B. bassiana sebagai pestisida alami
1. Selektif terhadap hama sasaran sehingga tidak membahayakan serangga lain bukan sasaran seperti predator , parasitoid , serangga penyerbuk dan serangga berguna lebah madu
2. Tidak meninggalkan residu beracun pada hasil pertanian , dalam tanah maupun pada aliran air alami
3. Tidak menyebabkan fitotoksi (keracunan) pada tanaman
4. Mudah diproduksi dengan teknih sederhana
5. Untuk memperoleh hasil pengendalian yang efektif, penyemprotan sebaiknya dilakukan sore hari (pukul 15.00 – 18.00 ) untuk mengurangi kerusakan oleh sinar matahari
6. Formulasi B. bassiana sebaiknya disimpan di tempat sejuk untuk mempertahankan efektifitasnya dan sedapat mungkin dihindarkan dari pengaruh panas secara langsung.

Insektisida bilogi tersebut kami produksi sendiri di bawah bimbingan Balai Proteksi tanaman perkebunan Provinsi Jawa Barat dan untuk rekan rekan yang membutuhkannya :

Kemasan botol isi 600 ml.
Bentuk Cair ( Biang yang bisa dikembangbiakan/diperbanyak)
– Dosis pemakaian 5 sendok makan dilarutkan dengan air 14 liter.
– Aplikasi disemprot ke tanaman
– Harga Rp.150.000 per botol.
– Contact : 0857 9384 5757

Share this article :

0 komentar:

Subcribe

Subscribe via RSS Feed If you enjoyed this article just click here, or subscribe to receive more great content just like it.

Recent Post

Popular Posts

Comments

Random Post

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2013. KELOMPOK TANI BERKAH TANI UNGGUL - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template